Bait 2 Menemukan Rumah Kedua
Bisa dibilang kalau aku orangnya gak krasanan atau gak cepet nyaman di tempat baru. Misal di rumah seseorang pas bertamu, pengennya cepet-cepet pulang aja karena paling enak dirumah. Atau kondisi saat dirumah saudara, sebisa mungkin tidak usah pakai acara nginep. Namun dirumah Anisa, aku menemukan kenyamanan dan aku ingin lama tinggal.
4 bulan setelah aku hanya akrab di sosial media, keputusanku bulat untuk berani bertandang ke rumahnya. Bukan semata-mata langsung ingin serius, tapi untuk menjawab keyakinanku dan untuk membuktikan kalau aku laki-laki.
Saya ingat, setelah idul fitri tahun 2020, saya dengan nekatnya bilang ke Ica, "aku boleh gak main ke rumahmu, eh, aku mau kerumahmu. Shareloc". Tanpa tedeng aling-aling.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar